Laman

20220925

Aturan

Aku menciptakan aturanku sendiri.

Nilai-nilaiku mengadakan landasan bagi pilihan yang waras. Aku belajar perbedaan antara menyesuaikan dengan ekspektasi orang lain agar merasa diterima dan bereksperimen dengan aturan yang berbeda-beda untuk menemukan yang cocok bagiku.

Dalam masa dewasaku kerap kali aku merasa seperti tidak pernah meninggalkan masa remaja. Manakala aku menghadapi situasi profesional atau sosial yang berlain-lainan, aku merasa canggung dan goyah. Kadang-kadang aku merasa malu memikirkan bahwa orang lainnya pasti pada mengetahui aturan kecuali aku.

Dalam pemulihan, aku menetapkan nilai-nilaiku sendiri. Aku punya hak untuk memilih pekerjaan dan hubungan yang menggenapi nilai-nilaiku. Jika aku tak yakin mengenai aturan dalam situasi apa pun, aku bisa mengajukan pertanyaan atau membentuk aturan sendiri.

Hari ini aku akan menciptakan aturan yang sesuai bagiku.



dari Affirmations for the Inner Child oleh Rokelle Lerner (Health Communications, Inc., Deerfield Beach, Florida, 1990)

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar