25 Agustus 1991
Temanku yang baik,
Aku menulis ini padamu karena dia bilang
kau akan mendengarkan dan mengerti dan tidak mencoba tidur bareng orang yang kau
temui di pesta meskipun kau bisa. Tolong jangan memikirkan siapa dia itu karena selanjutnya kau mungkin akan memikirkan aku juga, dan aku benar-benar tidak
ingin kau melakukannya. Aku akan menyebut orang dengan nama yang lain atau yang
umum saja karena aku tidak ingin kau menemukan aku. Aku tidak menyertakan
alamatku juga karena itu. Aku tidak bermaksud buruk kok. Jujur.
Aku cuma ingin tahu bahwa di luar sana ada orang yang mendengarkan dan
mengerti dan tidak mencoba tidur bareng orang lain bahkan jika mereka bisa. Aku
perlu mengetahui bahwa orang-orang seperti ini memang ada.
Hanya kau menurutku yang akan mengerti
soal itu karena menurutku hanya kau yang peka dan memahami maksudnya.
Setidaknya aku berharap kau memang begitu karena orang lain mengharapkan dukungan
dan persahabatan darimu dan mereka memperolehnya dengan mudah. Setidaknya itulah yang kudengar.