Ada seorang anak tiga tahun dalam diriku yang tidak pernah belajar mempergunakan kata-kata sebab tampaknya tak seorang pun pernah mendengarkannya. Ia mesti memperoleh keinginannya dengan merengek, menangis, atau menggerutu sampai akhirnya ada yang memperhatikan. Sekarang pun aku tersakiti bila orang lain salah mengartikan maksudku atau marah padaku karena menjadi bingung atau frustrasi.
Ketika aku merasa salah dimengerti, aku tidak akan menjadi terlumpuhkan oleh frustrasiku sendiri. Alih-alih, aku akan berjeda dan berkomunikasi dengan anak tiga tahun dalam diriku. Aku akan berbicara dengan pelan dan menenangkan dia dengan bahasa yang jernih supaya dia dapat mengerti. Ia tidak harus merengek, menangis, atau menggerutu untuk mendapatkan perhatianku. Hari ini aku akan mendengarkan anak tiga tahun dalam diriku dan bergembira kala menyaksikan dia menjadi orang yang berpikir.
dari Affirmations for the Inner
Child oleh Rokelle Lerner (Health Communications, Inc., Deerfield
Beach, Florida, 1990)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar